PORPROV KALSEL 2025

Balap Sepeda

Peraturan Lomba Balap Sepeda - PORPROV Kalsel 2025

Pilih kategori peraturan untuk melihat detailnya.

Ketentuan Umum

  • Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) adalah kejuaraan yang diadakan setiap 4 tahun oleh KONI Kalimantan Selatan.
  • Peserta adalah Warga Negara Indonesia yang memiliki KTA dari KONI Provinsi, lisensi PB ISSI, dan direkomendasikan oleh Pengkab/Pengkot ISSI.
  • Peserta wajib menggunakan seragam resmi Pengkab/Pengkot masing-masing.
  • Perlombaan dilaksanakan dengan mengikuti regulasi dari UCI dan Peraturan Khusus dari PB ISSI.

Kategori Atlet & Kuota

  • Usia atlet minimal 14 tahun dan maksimal 22 tahun (kelahiran 2003-2011).
  • XCO: Maksimal 3 putra & 3 putri per kab/kota.
  • IRR: Maksimal 3 putra & 3 putri per kab/kota.
  • ITT & Criterium: Maksimal 3 putra per kab/kota.

Peralatan & Pakaian

  • Peserta wajib memakai seragam/jersey yang ditetapkan Pengkab/Pengkot.
  • Seragam/jersey tidak boleh ada logo sponsor (kecuali logo apparel).
  • Celana padding harus di atas lutut (kecuali atlet putri berhijab).

Peraturan Khusus Road Race

Individual Time Trial (ITT)

  • Tanggal: Kamis, 30 Oktober 2025
  • Jarak: 15 Km (Grup B) dan 20km (Grup A).
  • Pemenang: Ditentukan oleh waktu tercepat.

Individual Road Race (IRR)

  • Tanggal: Sabtu, 01 November 2025
  • Jarak: 93 Km.
  • Time Limit: 10 menit dari pembalap terdepan.

Criterium (CTR)

  • Tanggal: Minggu, 02 November 2025
  • Pemenang: Ditentukan oleh perolehan poin tertinggi dari sprint.
  • Poin Sprint: Poin untuk intermediate sprint adalah 5, 3, 2, dan 1.

Peraturan Khusus MTB

Cross-country Eliminator (XCE)

  • Tanggal: Selasa, 4 November 2025.
  • Lintasan: 500 meter, balapan sebanyak 2 putaran.
  • Sistem: 4 pembalap per grup, 2 terdepan lolos ke babak berikutnya.

Cross-country Olympic (XCO)

  • Tanggal: Rabu, 5 November 2025.
  • Lintasan: ±3 km.
  • Durasi Lomba: Pria (1 jam 40 menit), Wanita (1 jam 20 menit).
  • Regulasi: Aturan 80% akan diterapkan.